

LE SSERAFIM, Girlgroup besutan Source Music Entertainment yang dibawah naungan HYBE Entertainment baru-baru ini melakukan comeback terbaru dengan Mini album mereka ke-3 yang bertajuk “Easy” sebagai title track.
Terbukti video musik comeback terbaru mereka “Easy”yang telah tayang pada tanggal 19 Februari lalu rupanya disambut antusias oleh fans mereka sehingga meraup sebanyak 28 juta viewer di Youtube pada penayangan 24 jam pertama.
Mini album “Easy” sendiri berisikan 5 lagu bernuansa hiphop yang kental dengan dicampur oleh berbagai genre lain dimulai dari Good Bones, Easy (title track), Swan Song, Smart, dan We got so much yang menonjolkan vokal mereka yang indah dan mampu menghipnotis pendengarnya.
Tapi, tahu gak Cationers kalau ternyata video musik “Easy” dari grup K-pop LE SSERAFIM tidak mendapatkan izin alias dilarang tayang oleh stasiun televisi KBS beserta platform mereka. Hal ini tentu saja menimbulkan beragam spekulasi di antara para penggemar.
“Video musik terbaru LE SSERAFIM dianggap tidak memenuhi syarat untuk ditayangkan oleh KBS karena ada risiko bagi orang-orang bila meniru apa yang ada di dalam video.” ungkap Kpop Charts melalui akun X resmi mereka, seperti dilansir Republika pada Rabu (21/2/2024). Oleh karena itu, banyak penggemar yang bertanya-tanya mengapa KBS harus sampai memberlakukan larangan penayangan terhadap video musik tersebut.
Baca Juga : 10 Kosakata Serapan Bahasa Korea dalam KBBI Daebak! Deretan Kpop Idol Ini Ternyata Punya Gelar Sarjana!
Adegan Bathub
Ternyata, para penggemar merasa curiga terhadap salah satu adegan yang diduga biang penyebab dicekalnya musik video tersebut. Adegan tersebut memperlihatkan anggota LE SSERAFIM, Chaewon, yang tengah berendam di dalam bathub sambil bernyanyi.
Tidak ada yang aneh hingga muncul sebuah tangan yang terlihat sedang menggenggam hairdryer berkabel kemudian tanpa ragu mencemplungkan alat pengering tersebut kedalam bathub. Kamera kemudian menyoroti mata Chaewon yang seakan sedang tersengat listrik. Adegan inilah yang bisa jadi penyebab KBS membanned video musik dari grup LE SSERAFIM.
Video musik “Easy” tampak tak memuat isi video yang beresiko lagi selain adegan bathub tersebut. Meskipun, hanya satu adegan saja tampaknya sudah cukup meyakinkan bagi KBS untuk menerapkan larangan penayangan terhadap video musik “Easy”.
Tidak mengherankan kalau aturan penyiaran di KBS lebih ketat daripada stasiun televisi swasta atau yang lain. Karena, KBS adalah kanal televisi nasional orang Korea sama halnya dengan TVRI di Indonesia. Penontonnya pun begitu luas dan tidak segmented, berada di seluruh penjuru negeri.
Larangan ini tentunya menimbulkan kekhawatiran tersendiri bagi fans dan berdampak terhadap comeback LE SSERAFIM mengenai visibilitas di acara musik dan kesuksesan mereka selama masa promosi ini.
Kini, Agensi grup dan penggemar dihadapkan pada sebuah tantangan baru dimana mereka harus berusaha untuk memastikan bahwa “Easy” dapat menjangkau audiens lebih luas lagi tanpa perlu mengorbankan sesuatu hal yang telah ditetapkan sebelumnya.
Mari kita dukung mini album mereka yang bertajuk “Easy” semoga bisa mendulang banyak penghargaan dan membawa pulang trofi. Meskipun mengalami pencekalan oleh stasiun televisi nasional, KBS. Nah itu dia cerita dibalik comeback terbaru LE SSERAFIM yang menuai banyak pro dan kontra.
Tetap nantikan informasi selanjutnya mengenai hal-hal yang sedang happening di Korea Selatan mulai dari seputar K-scholarship, K-news, Trivia, wisata, culture dan masih banyak lagi lainnya di laman web Hellocation Korea serta tak lupa mampir pada sosial media Instagram kami @hellocation.korea dan @exploration.tour sampai jumpa lagi.