Korea Selatan merupakan salah satu negara yang sangat diminati oleh pelajar di seluruh dunia yang ingin mencari pendidikan tinggi berkualitas. Sebab, di negara tersebut memiliki sistem pendidikan berkualitas, fakultas terkemuka dengan infrastruktur yang memadai. Tak kalah dengan negara lain Korea Selatan juga memiliki universitas seni terbaiknya loh. Berdasarkan data dari Edurank berikut daftar 10 universitas terbaik di Korea Selatan yang wajib kamu tahu.
Baca juga : https://blog.hellocation.id/beasiswa-korea-2024-dengan-berbagai-pilihan-progam-studi/
-
KAIST
Universitas seni terbaik pertama adalah KAIST atau Korea Advanced Institue of Science & Technology. Universitas ini berdiri pada tahun 1971 yang terletak di area Daedeok Innopolis, Daejeon, Korea Selatan. KAIST menyediakan program studi S1 dan S2 serta beberapa fakultas seni seperti College of Natural Science, College of Life Science and Bioengineering, College of Engineering, College of Business, dan College of Liberal Arts and Convergence Science.
2. Seoul National University
Cationers, pasti udah gak asing lagi kan dengan Seoul National University? Universitas ini berdiri sejak tahun 1946 dan terletak di tengah-tengah Kota Seoul. SNU menjadi universitas seni terbaik ke 2 di Korea Selatan.
3. Yonsei University
Universitas seni terbaik ke 3 di Korea Selatan adalah Yonsei University. Kampus yang sudah berdisri sejak tahun 1957 ini terletak di Sinchon Campus (Seodaemun-gu) dan international campus (Songdo, Incheon). Selain menjadi universitas seni terbaik Yonsei University juga menyediakan berbagai program studi seperti, jurusan hukum, musik, ilmu sosial dan astronomi.
4. Korea University
Tidak jauh berbeda dengan SNU dan Yonsei University. Korea University juga menyediakan berbagai program studi baik itu jurusan seni, kesehatan maupun alam. Kampus ini menduduki peringkat terbaik jurusan seni ke 4 di Korea Selatan.
5. Sungkyunkwan University
Universitas seni terbaik selanjutnya adalah Sungkyunkwan University. Universitas ini menjadi universitas tertua di Semenanjung Korea loh Cationers. Ia berdiri sejak tahun 1398. Walaupun usia kampus ini sudah tua banyak selebriti dan idol K-pop yang justru berkuliah disini loh, seperti Song Joong Ki, Cha Eun Woo, Krystal Jung, dan Moon Ga Young.
6.Hanyang University
Hanyang University menjadi universitas dengan program studi seni terbaik ke 6 di Korea Selatan. Selain menyediakan jurusan seni Hanyang University memiliki beberapa fakultas seperti fakultas ilmu sosial, hukum, dan bisnis. Universitas ini juga menyediakan program internasional dengan adanya pertukaran pelajar.
7. Pohang University of Science and Technology
Universitas yang berdiri sejak tahun 1986 dan terletak di Kota Pohang ini menduduki peringkat 7 sebagai universitas seni terbaik di Korea Selatan. Kampus ini memiliki slogan yang selalu di junjung tinggi yaitu “integrity, creativity, and aspiration.
8. Chung-Ang
Chung-Ang menduduki posisi ke 8 sebagai universitas seni terbaik di Korea Selatan. Kampus ini menyediakan berbagai program studi seni seperti, Desain Komunikasi Visual, Desain Industri, Desain Fashion, Desain Interior, dan Seni Musik.
9. Kyung Hee University
Universitas seni terbaik ke 9 di tempati oleh Kyung Hee University yang sudah berdiri sejak tahun 1949 dan terletak di Seoul dan Suwon. Selain memiliki jurusan seni dan musik, Kyung Hee University memiliki program lain seperti, ilmu hukum, management, kesehatan, dan ekonomi.
10. Kyungpook National University
Universitas seni terbaik terakhir adalah Kyungpook National University yang berdiri sejak tahun 1907 dengan mottonya yang terkenal “Truth, Pride, Service”. Selain jurusan seni kampus ini juga menyediakan jurusan lain seperti, ilmu farmasi, administrasi, ekonomi, dan bisnis
Nah, itu dia 10 universitas seni terbaik di Korea Selatan. Semoga informasi diatas dapat membantu kamu ya. Dapatkan informasi lainnya mengenai kuliah dan beasiswa di Korea dengan cara follow website dan instagram Hellocation.id ya!